Ketika Hujan Datang #1
picture from pinterest Hari ini hujan datang tak terduga karena cuaca cukup terik. Kalau kata orang Indonesia ini hujan panas. Banyak pengemudi motor yang memparkirkan motornya sebentar disisi jalan sambil terburu-buru menggunakan jas hujan. Beberapa anak SD yang baru pulang sekolahpun berlari menelusuri trotoar sambil menutupi kepala mereka dengan tangannya. Beberapa orang menggunakan jasa “ojek payung” untuk menuju tempat yang dituju. Ya, ojek payung akan sangat membantu bagi mereka yang tidak membawa payung. Maura mengencangkan tali sepatu oxford berwarnya coklat tuanya sambil menghela nafas dalam-dalam. Hujan turun tidak tepat. Dimana Maura harus bergegas untuk bertemu teman lamanya di sebuah cafe di daerah Braga. To: Bella Mungkin aku akan sedikit terlambat. Pesan minum saja dulu. 15 menit kemudian Maura sudah berada di taksi dan hampir sampai Braga. Maura bahagia akan segera bertemu teman lamanya, Bella. Bella adalah salah satu sahabatnya ketika me...